Cara Ternak Ikan Cupang Koi – Pemeliharaan ikan cupang saat ini telah menjadi tren, terutama untuk jenis dengan corak warna menarik. Diantara jenis memiliki corak warna menarik yaitu seperti koi.
Jenis ini sering dijumpai di dalam arena kontes kecantikan atau beauty contest betta fish yang sudah banyak diselenggarakan di berbagai pelosok nusantara. Apakah kalian salah satu dari pemain beauty contest?
Sebab, keindahan ikan cupang koi cukup terlihat, baik dari corak warna ataupun siripnya pada saat mengembang. Ternyata ikan cupang koi tidak dijadikan jagoan saat kontes saja, tapi juga diternakan.
Ternak jenis koi sendiri memiliki tujuan untuk menciptakan generasi baru yang lebih bagus. Kualitas anakan koi sendiri dapat dijamin lebih baik dari kedua indukan koi yang sudah diternakan sebelumnya.
Cara Ternak Ikan Cupang Koi Termudah Untuk Pemula
Apakah diantara kalian sudah ada yang berminat untuk ternak ikan cupang koi? Lalu, seperti apa cara ternak jenis koi agar bisa mendapatkan hasil memuaskan?
Nah, jika kalian belum mengetahuinya, maka untuk lebih jelasnya kalian silahkan langsung saja simak baik-baik dan ikuti setiap langkah-langkahnya seperti berikut ini.
Pilih Indukan Ikan Cupang Koi
Untuk melakukan cara ternak ikan cupang koi, pastinya kalian perlu memilih induk dari jenis ikan koi. Pastinya kalian juga harus memperhatikan gen dari keduanya.
Hal tersebut bertujuan agar kalian mendapatkan burayak koi melimpah. Karena, biasanya walaupun kedua indukan sama jenisnya, tapi anakanya malah tidak ada kemiripan sama sekali dengan kedua induknya.
Tentukan Usia Calon Indukan
Selain memilih jenis indukan yang tepat, kalian juga harus mempertimbangkan usia ikan cupang koi tersebut. Pastikan ikan cupang koi jantan sudah berusia diatas 5 bulan.
Sedangkan untuk koi betina, biasanya sudah menggendong telur sejak usianya masih 6 hingga 8 bulanan. Pemilihan koi dengan usia matang bertujuan supaya mendapatkan hasil maksimal.
Siapkan Tempat Pemijahan
Cara ternak ikan cupang koi sendiri juga memerlukan wadah atau tempat ternakkan. Biasanya alat tersebut berupa ember, baskom atau apapun yang memiliki kapasitas lebih lebar untuk keduanya memijah.
Pemilihan wadah dengan ukuran yang sesuai bertujuan untuk memberikan kenyamanan bagi burayak nantinya. Pastinya burayak koi akan lebih bebas untuk bergerak jika sudah bisa mencari makan sendiri.
Namun, jika kalian belum mengetahui harus menggunakan apa sebagai tempat pemijahan. Tentunya kalian harus memilih TEMPAT BREEDING IKAN CUPANG TERBAIK diantara sekian banyaknya jenis.
Tanaman Air Untuk Berlindung Burayak
Sediklan pula tanaman air, carta ini bertujuan untuk berlindung burayak koi, biasanya terdapat serangga pengganggu dalam wadah ternak ikan cupang koi. Sediakan tanaman air secukupnya saja.
Kemudian, untuk memudahkan kalian dalam memantau perkembangan burayak koi nantinya, kalian bisa gunakan jenis tanaman air dengan bentuk daun berukuran kecil.
Masukan Indukan Betina
Setelah kalian melakukan cara diatas, maka selanjutnya adalah meletakan koi betina dengan menggunakan pembatas terbuat dari botol bekas yang dipotong.
Botol bekas tersebut harus berwarna bening, tujuannya yaitu supaya koi betina dan koi jantan bisa berkenalan. Karena, saat tersebut merupakan cara menjodohkan ikan cupang koi terbaik.
Masukan Indukan Jantan
Setelah kalian memasukan koi betina ke dalam wadah ternak, maka cara selanjutnya adalah memasukan koi jantan. Supaya mereka bisa saling mengenal satu sama lain.
Kalian bisa membiarkan mereka untuk saling bertemu dalam satu wadah pemijahan, setelah melewati tahapan penjodohan yang biasanya membutuhkan waktu sekitar 1 hari.
Setalah itu, kalian bisa satukan kedua koi tersebut apabila si jantan sudah membuat gelembung. Hal tersebut menandakan bahwa pejantan sudah siap untuk melakukan pemijahan.
Angkat Indukan Betina
Cara beternak selanjutnya yaitu pada saat koi betina sudah mengeluarkan telur, lalu koi jantan terus mengusirnya agar tidak mendekat ke gelembungnya, maka langsung angkat saja koi betina. Hal tersebut bertujuan agar si betina tidak makan telur calon koi hingga nantinya menetas menjadi burayak koi.
Telur Menetas dan Beri Pakan
Pada saat telur dijaga oleh pejantan dan menetas menjadi burayak, maka lanjutkan dengan tahapan pemberian pakan. Pemberian makanan ini dilakukan pada saat burayak sudah berusia 3 hari.
Cara ini dilakukan supaya burayak koi sendiri dapat tumbuh berkembang dengan baik. Berikan saja pakan hidup agar burayak cepat besar, sebab kandungan nutrisinya lebih tinggi.
Angkat Ikan Cupang Jantan
Setelah burayak koi berusia sekitar 2 minggu, maka bisa langsung angkat pejantan koi. Cara tersebut bertujuan agar melatih burayak koi supaya lebih mandiri dan mengetahui apakah bisa bertahan hidup atau tidakl.
Jika selama pejantan diangkat hingga usianya menginjak 2,5 bulan burayak koi masih hidup, berarti anakan koi tersebut memiliki kualitas baik dan patut dipilih atau melewati tahap pensortiran.
Sortir Burayak Sesuai Kualitas
Jika sudah melalui beberapa tahapan di atas, maka kalian bisa langsung sortir burayak koi berusia lebih dari 2,5 bulan. Cara ini dilakukan supaya bisa mengetahui kualitas dari anakan koi tersebut.
Itulah beberapa tahapan atau tips ternak ikan cupang koi untuk pemula. Lakukan setiap tahapan dengan penuh kesabaran serta konsisten, sehingga bisa mendapatkan hasil maksimal.
Kesimpulan
Jadi, dapat disimpulkan bahwa ternak ikan cupang koi dapat menjadi sumber penghasilan yang menguntungkan. Ternak jenis koi ini bisa dijadikan sebagai langkah alternatif bagi para pecinta ikan cupang koi, dengan keuntungan yang cukup menjanjikan.
Apabila dilakukan dengan penuh kesabaran dan konsisten. Maka dari itu, untuk sebisa mungkin saat ternak, kalian bisa memperhatikan setiap perkembangannya dari hari ke hari.
Demikian informasi dari cupangbetta.id mengenai cara ternak ikan cupang koi. Saran dari saya, ikuti setiap tahapan diatas dengan tidak melupakan pemberian pakan minimal 1 kali sehari, serta berikan pakan berkualitas agar bisa memenuhi kebutuhan nutrisi hariannya. Terimakasih