16 Jenis Ikan Palmas Berikut Harga & Gambarnya

Jenis Ikan Palmas

Jenis Ikan Palmas – Ikan Palmas merupakan salah satu jenis ikan hias air tawar, yang mana habitat aslinya berasal dari perairan di Afrika. Meski berasal dari Afrika, sekarang ini sudah banyak yang membudidayakanya secara lokal sehingga para pecinta ikan hias di Indonesia bisa menikmati keindahan serta keunikanya.

Meski termasuk dalam kategori ikan karnivora atau predator ikan Palmas memiliki agresivitas maupun tempramen yang cenderung kalem, karena hal itulah mengapa ikan ini dipelihara banyak orang sebagai ikan hias. Ditambah lagi gerakanya yang indah dan tampilanya yang menarik, seprti jenis Palmas Albino misalnya dimana bentuk fisiknya yang tidak memiliki pigmen warna (albino) dipadukan mata merahnya membuat ikan ini terlihat begitu indah.

Selain itu ikan yang mirip dengan Naga ini juga termasuk jenis ikan purba yang langka namun masih eksis hingga saaat ini, seperti ikan arapaima dan juga Arwana. Tetapi soal harga, dibandingkan dengan HARGA IKAN ARWANA ikan Palmas tidaklah semahal ikan Arwana bahkan bisa dibilang cukup jauh. Lalu berapa harga dan jenis ikan Palmas yang dimaksud?

Nah sesuai judul artikel sekaligus menjawab pertanyaan diatas, dikesempatan kali ini cupangbetta akan berbagi informasi seputar hal tersebut. Jadi buat yang ingin mengetahui atau sedang mencari informasi mengenai jenis, harga maupun gambar ikan Palmas, simak ulasan dari cupangbetta tentang jenis ikan Palmas berikut ini.

Jenis Ikan Palmas

Jenis Ikan Palmas.

Ikan Palmas menjadi salah satu jenis ikan hias air tawar yang bisa dipilih untuk dipelihara, baik di aquarium maupun kolam kesayangan Anda dirumah. Dibawah ini merupakan daftar beberapa jenis ikan Palmas atau ikan naga beserta gambar dan harganya :

1. Ikan Palmas Orna

Ikan Palmas Orna

Harga : Rp 250.000

Jenis ikan Palmas yang pertama ada ikan Palmas Orna. Ikan dengan nama latin Polypterus Ornatipinnis ini sering juga disebut Ornate Bichir dapat dikenali dari ciri warna dan corak ditubuhnya yang memiliki motif sangat unik dan bagus dengan dominasi warna hitam tubuhnya kombinasi bintik-bintik berwarna kuning/oren. Habitat asli Palmas Orna yaitu di Afrika, untuk ukuran terbesar ikan ini bisa tumbuh hingga 50-75 cm.

2. Ikan Palmas Ansorgii

Ikan Palmas Ansorgii

Harga : Rp 365.000

Jenis ikan Palmas selanjutnya ada Palmas Ansorgii. Ikan dengan nama latin Polypterus Ansorgii ini mampu tumbuh hingga ukuran 30 cm. Jika melihat corak tubuhnya, Palmas Ansorgii memiliki corak yang hampir sama dengan Palmas Endlicheri yaitu kombinasi warna putih hitam tidak beraturan. Perbedaanya dengan Endlicheri hanyalah dari segi ukuranya, dimana Ansorgii memiliki tubuh lebih kecil.

3. Ikan Palmas Congicus

Ikan Palmas Congicus

Haarga : Rp 250.000

Jenis ikan Palmas selanjutnya yaitu Palmas Congicus. Ikan bernama latin Polypterus Congcius ini masuk dalam kategori ikan raksasa karena ukuran terbesar Congcius bisa mencapai 100-120 cm. Sebagai ikan predator Congcius mampu menghancurkan dan merobek mangsanya dalam waktu singkat, hal ini karena Congcius mempunyai rahang yang sangat kuat.

4. Ikan Palmas Mokelembembe

Ikan Palmas Mokelembembe

Harga : Rp 350.000

Jenis Palmas selanjutnya adalah Palmas Mokelembembe (Polypterus Mokelembembe). Ikan ini secara warna sangat mirip dengan jenis Teugelsi, hanya saja warnanya lebih gelap dan sirip atasnya lebih tajam dan bergerigi. Untuk di Indonesia sendiri jenis ikan ini masih sangat jarang ditemukan dipasar-pasar ikan hias.

5. Ikan Palmas Retropinnis

Ikan Palmas Retropinnis

Harga : Rp 600.000

Retropinnis adalah jenis Palmas yang berasal dari perairan di Afrika Barat. Ukuran maksimal tubuh Polypterus Retropinnis yaitu mencapai 35 cm.

6. Ikan Palmas Polli

Ikan Palmas Polli

Harga : Rp 150.000

Polli jadi salah satu jenis Palmas yang memiliki ciri khas warna cokelat dan sedikit warna hijau, sedangkan untuk ukuran maksimalnya adalah sekitar 35 cm.

7. Ikan Palmas Albino

Ikan Palmas Albino

Harga : Rp 10 hingga 20 ribuan

Seperti hewan jenis albino pada umumnya, Palmas Albino juga memiliki warna dominan putih dengan sedikit warna kuning dibagian sirip atas. Ciri lain Palmas Albino adalah ada pada matanya yang berwarna merah.

8. Ikan Palmas Endlicheri

Ikan Palmas Endlicheri

Harga : Rp 25.000 (ukuran 5 cm) dan Rp 500.000 (ukuran 60 cm keatas)

Endlicheri menjadi jenis Palmas yang cukup populer dan sudah banyak ditemukan di penjual-penjual ikan hias. Ikan dengan nama latin Polypterus Endlicherii dapat tumbuh mencapai ukuran maksimal antara 70-100 cm.

9. Ikan Palmas Senegalus

Ikan Palmas Senegalus

Harga : Rp 15.000 sampai Rp 40.000

Senegalus menjadi jenis ikan Palmas yang mempunyai ciri warna dominan abu-abu polos tanpa adanya corak. Ukuran terbesar dari ikan ini yang pernah ditemukan berkisar antara 13-23 cm.

10. Ikan Palmas Lapradei

Ikan Palmas Lapradei

Harga : Rp 150.000 (ukuran 15 cm) dan Rp 250.000 (ukuran 25 cm)

Jenis Palmas berikutnya ada Palmas Lapradei. Lapradei memiliki ciri terdapatnya pola garis dari ekor hingga tubuh bagian kepala (jika dilihat sekilas ikan ini mirip dengan ular). Untuk ukuran maksimal Lapradei bisa tumbuh hingga mencapai 75-100 cm.

11. Ikan Palmas Teugelsi

Ikan Palmas Teugelsi

Harga : Rp 400.000

Jenis Palmas yang satu ini memiliki ciri warna dasar hitam dengan kombinasi corak berwarna kekuningan, kemudian dibagian bawah terdapat garis dari kepala dampai ekor. Ciri lain Palmas Teugelsi atau Polypterus Teugelsi adalah bagian sirip atasnya yang memiliki bentuk seperti kipas. Untuk ukuran, Palmas Teugelsi dapat tumbuh hingga ukuran 45-70 cm.

12. Ikan Palmas Bichir-Bichir

Ikan Palmas Bichir Bichir

Harga : Rp 200.000

Jenis Palmas ini memiliki corak kuning kehijauan dengan ukuran maksimal bisa mencapai sekitar 70 centimeteran.

13. Ikan Palmas Weeksii

Ikan Palmas Weeksii

Harga : Rp 200.000

Weeksii merupakan jenis Palmas dengan ciri khas kepalanya berukuran besar serta bentuk rahang atas dan bawahnya juga sama-sama besar, tubuhnya memiliki corak belang dengan bagian atas cenderung gelap dan bagian bawahnya berwarna lebih terang polos.

14. Ikan Palmas Delhezi

Ikan Palmas Delhezi

Harga : Rp 500.000

Delhezi merupakan jenis ika Palmas yang mempunyai sisik keras dan tajam dibagian atasnya serta bentuk kepala memanjang dengan rahang bagian atas lebih panjang dibandingkan rahang bawah. Delhezi atau Barred Bichir adalah jenis Palmas yang berasal dari Kongo-Afrika, tubuhnya bisa tumbuh hingga ukuran 35 cm

15. Ikan Palmas Bertanduk

Ikan Palmas Bertanduk

Jenis ikan Palmas Bertanduk merupakan ikan Palmas yang baru saja menetas dan berukuran kurang lebih masih sekitar 10-15 cm, dimana ikan Palmas yang baru menetas ini terdapat insang tambahan yang berbentuk seperti tanduk.

16. Ikan Palmas Buettikoferi

Ikan Palmas Buettikoferi

Harga : Rp 150.000

Jenis ikan Palmas yang satu ini memiliki ciri warna tubuh keemasan dengan corak hitam/gelap diseluruh tubuhnya dan mempunyai bentuk ekor melebar cenderung berbentuk oval. Buettikoferi banyak ditemukan diperairan dengan arus sedang hingga deras di wilayah Afrika Barat. Dibandingkan Palmas pada umumnya, Buettikoferi tergolong ikan yang kuat dan tidak rewel.

Jenis Ikan Palmas Berdasarkan Bentuk Rahangnya

Jenis Ikan Palmas Berdasarkan Bentuk Rahangnya

Jika dilihat melalui bentuk rahangnya ikan Palmas dapat dibedakan kedalam dua jenis kelompok yaitu ikan Palmas Upper Jaw dan Lower Jaw, berikut penjelasanya :

1. Upper Jaw

Yang dimaksud dengan ikan Palmas Upper Jaw adalah jenis ikan Palmas yang memiliki bentuk rahang atas lebih maju dibandingkan dengan rahang bawahnya. Ikan Palmas yang masuk dalam keluarga Upper Jaw, diantaranya adalah sebagai berikut :

  • Senegalus
  • Delhezi
  • Ornatipinnis
  • Mokelembembe
  • Palmas
  • Polli
  • Retropinnis
  • Teugelsi
  • Weeksii

2. Lower Jaw

Sedangkan yang dimaksud dengan ikan Palmas Lower Jaw adalah jedis ikan Palmas yang memiliki rahang bawah lebih maju dibandingkan rahang atas, artinya merupakan kebalikan dari upper jaw. ikan Palmas yang masuk dalam keluarga Lower Jaw diantaranya adalah sebagai berikut :

  • Endlicheri
  • Ansorgii
  • Bichir Bichir (PBB) dan Bichir Lapradei (PBL)
  • Congicus

Akhir Kata

Demikian pembahasan mengenai jenis ikan Palmas yang bisa cupangbetta bagikan, semoga bisa bermanfaat dan juga membantu serta bisa menambah wawasan bagi para pembaca artikel ini.

Bagikan:

[addtoany]

Malik

Seorang Penghobi dan Peternak Cupang Yang Ingin Membagikan Pengalaman Budidaya Cupang Kepada Para Pengunjung Website Ini.

Tinggalkan komentar